Pembukaan Madrasah Diniyah Pondok Pesantren Muntasyirul Ulum tahun ajaran 2023 semester ganjil yang dilaksanakan pada Selasa (18/07). Bersamaan dengan masuknya santri baru kegiatan belajar mengajar Diniyah Pondok Pesantren Muntasyirul Ulum pun dimulai. Kegiatan ini selalu diselenggarakan setiap pergantian semesternya guna untuk memulai awal kegiatan belajar mengajar. Pada kegiatan ini dihadiri oleh seluruh santri beserta asatidz, dalam acara ini pun dihadiri Abah KH. Zaenal Abidin selaku pengasuh. Dalam sambutannya beliau membacakan potongan ayat Al-Qur’an, pada surat At-Taubah ayat 122 yang artinya,”Dan tidak sepatutnya orang-orang mukmin itu semuanya pergi (ke medan perang). Mengapa sebagian dari setiap golongan di antara mereka tidak pergi untuk memperdalam pengetahuan agama mereka dan untuk memberi peringatan kepada kaumnya apabila mereka telah kembali, agar mereka dapat menjaga dirinya”. Banyak pesan dan wejangan untuk santri santri agar lebih semangat dalam menuntut ilmu.
Dimalam ini dijelaskan mengenai jadwal pembelajaran diniyah Pondok Pesantren Muntasyirul Ulum oleh Ustadzah Lum’ah selaku bagian kurikulum.Lalu dilanjut Pondok Pesantren Muntasyirul Ulum juga memberikan apresiasi kepada santri berprestasi tiap semesternya. Pada semester ini terpilihlah santriwan/santriwati terbaik tiap angkatan untuk mendapat penghargaan dan apresiasi. Santri berprestasi terbaik kelas 10 diberikan kepada Saudara (fatan) sebagai santri berprestasi putra dan Muthiah Azzahrowani sebagai santri berprestasi putri. Santri berprestasi kelas 11 diperoleh saudara Hilmi Musyafa Ahmad sebagai santri berprestasi putra dan Aifa Zahda Aulia Ahmad sebagai santri berprestasi putri.
Dengan adanya pemilihan dan apresiasi kepada santri berprestasi ini memberikan semangat dan motivasi kepada santri santri lain agar lebih berlomba lomba dalam memaksimalkan kegiatan Pondok Pesantren Muntasyirul Ulum. Selamat kepada para santri yang mendapatkan penghargaan dan jangan berkecil hati untuk teman teman santri lain. Masih ada kesempatan pada pembukaan diniyah semester depan. Tetap semangat…